Segera Rilis! Inilah Review Gim Sihir AR Terbaik 2019 (Harry Potter : Wizard Unite)
Sebagai salah satu gamer sejati, Anda sudah pasti memiliki satu gim favorit yang hampir di setiap harinya selalu Anda mainkan. Tetapi demikian, untuk mendapatkan pengalaman dalam bermain gim yang seru dan menyenangkan, tidak ada salahnya untuk memainkan semua genre gim terbaik yang disediakan di Google Play. Sebab, di sana tersedia banyak sekali genre gim yang tidak kalah menariknya untuk Anda coba mainkan.
Ya, seperti yang kita tahu bersama, bahwa Google Play menyediakan berbagai macam genre gim offline maupun online yang sayang jika dilewatkan begitu saja. Di Google Play tersebut juga hampir setiap bulannya akan selalu ada saja gim – gim terbaru, salah satunya adalah Harry Potter : Wizard Unite. Tetapi demikian, untuk memainkan gim Harry Potter : Wizard unite apk tersebut Anda mesti bersabar, sebab gim ini masih belum rilis. Namun tidak perlu khawatir, sebab gim ini akan segera rilis di tahun 2019.
Review Gim Sihir AR Terbaik 2019 (Harry Potter : Wizard Unite)
Sebelum kami akan menginformasikan kepada Anda lebih lengkapnya tentang review Harry Potter : Wizard Unite game, Anda pastinya sudah tahu betul bahwa Harry Potter pada dasarnya sudah populoer sekali di telinga seluruh masyarakat di seluruh dunia. Bahkan luar biasanya lagi, novel karangan salah satu penulis yang berasal dari Inggris, yakni J. K Rowling ini menjadi salah satu buku paling laris di sepanjang masa. Tidak hanya itu saja, film yang mengusung judul “Harry Potter” tersebut juga sudah mendunia dan sudah ditonton oleh jutaan pasang mata.
Niantic sendiri merupakan salah satu produsen gim yang berasal dari Jepang, sebelumnya sudah cukup berhasil dalam memproduksi gim fenomenal, yakni Pokemon GO! Siapa yang tidak kenal dengan gim satu ini? Banyak sekali gamer di seluruh penjuru dunia yang sudah mencoba memainkan gim tersebut, mungkin Anda salah satu diantaranya. Kabar gembiranya, Niantic di tahun 2019 ini akan segera meriliskan gim terbarunya dari novel terpopuler Harry Potter. Tetapi demikian, bahkan sampai sekarang masih belum ada pihak Niantic yang memberikan informasi secara gamblang mengenai perilisan dari permainan satu ini, namun diketahui akan diriliskan di tahun 2019.
Gim Harry Potter : Wizard Unite Niantic adalah gim terbaik yang mengusung konsep tidak jauh berbeda dengan gim Pokemon GO! Augmented Reality dengan lokasi yang nyata di tempat pemain berada. So, untuk para penggemar Harry Potter, pastinya tidak boleh melewatkan untuk memainkan gim tersebut, sehingga Anda bisa menikmati rasanya dunia sihir yang lebih nyata lagi.
Ada hal – hal menarik yang bisa didapatkan dengan memainkan gim ini, yakni Harry Potter : Wizard Unite mampu memberikan pengalaman baru, yang mana akan hadirkan berbagai macam mantra sihir yang menjadi ciri khas dari seri Harry Potter di dunia nyata. Tidak hanya itu saja, di gim tersebut tentu juga terdapat berbagai macam artefak mistis dari dunia sihir, serta berbagai mahkluk – mahkluk buas legendaris di dunia Harry Potter. Dengan begitu gim ini pastinya akan benar – benar membuat pemainnya tidak hanya berdiam diri dirumah untuk menghabiskan waktu santai degan bermain gim. Pokoknya untuk memainkan gim ini tidak jauh berbeda deh saat memainkan gim Pokemon GO!
Seperti yang sudah kami singgung di awal, gim terbaru 2019 ini juga akan menghabiskan fitur terbaru dengan menggunakan konsep Augmented Reality, seperti Persistent World. Fitur tersebut nanti akan memberi esksistensi dunia secara permanen dan juga dinamis meskipun pemainnya tidak memainkan gim ini dalam waktu tertentu. Itu berarti gim akan tetap berjalan sesuai keadaan.
Sudah kami singgung juga di awal, bahwa gim ini akan hadirkan beragam makhluk yang da di dunia sihir, baik itu dalam seri Harry Potter atau pun seri Fantastic Beast. Pokoknya, gim ini akan sangat seru sekali untuk dimainkan, sebab bisa Anda mainkan di HP sma halnya dengan gim Pokemon GO! Bahkan di sini pemainnya juga bisa bertarung dengan berbagai pemain lain, serta makhluk mistis yang ada.
Sekadar informasi saja, bahwa gim Harry Potter : Wizard Unite ini pada dasarnya sudah mulai diumumkan sejak November tahun 2017 lalu, tetapi pada kenyataannya Niantic masih belum memberikan bocoran kapan perilisan gim barunya tersebut. bahkan sampai tahun 2018 kemarin, pihak Niantic masih memberikan tayangan teaser dari gim sihir terbaiknya ini, dan menunjukkan bahwasannya gim tersebut bakal rilis di tahun 2019. Tentu saja, sebagai salah satu penggemar berat Harry Potter, Anda sangat menanti – nantikan perilisan gim tersebut, kan? So, tunggu saja perilisan resminya, ya!
Demikian informasi yang bisa kami bagikan tentang review gim sihir AR terbaik 2019 (Harry Potter : Wizard Unite). Semoga bermanfaat.