Pengujian Web Server Apache di Debian 8
Sebelum mencoba apakah konfigurasi web server sudah berhasil dan sudah berjalan. Restart terlebih dahulu server apache2 agar dimuat ulang dan konfigurasi yang sudah selesai dilakukan dapat berjalan dengan menggunakan perintah berikut:
# /etc/init.d/apache2 restart
Pastikan restart berhasil dengan baik tanpa adanya pemberitahuan error yang terjadi. Kemudian coba apakah konfigurasi web server yang dlakukan sebelumnya sudah berhasil dengan baik atau belum.
Buka web browser seperti Mozilla Firefox, Google Chrome atau yang lainnya pada komputer client yang sudah terhubung dengan perangkat komputer server yang sudah kita konfigurasi sebelumnya.
- Baca Juga : Install dan Konfigurasi DNS Server di Debian 8
Kemudian akses website dari web server dengan menggunakan alamat domain yang sudah kamu tentukan sebelumnya, pada tutorial ini saya menggunakan alamat domain www.sudoway.xyz. Buka alamat tersebut pada web browser di komputer client.
Jika berhasil, maka akan muncul tampilan website atau tulisan sesuai dengan yang sudah kamu konfigurasi sebelumnya seperti berikut:
Jika kamu belum menginstal dan melakukan mengkonfigurasi DNS Server, kamu dapat mengakses website tersebut melalui alamat IP address yang kamu gunakan, seperti berikut:
Kamu sudah berhasil melakukan kofigurasi dasar web server Apache pada Debian 8. Pada Tutorial selanjutnya kita akan belajar bagaimana caranya melakukan konfigurasi-konfigurasi web server yang lebih lanjut pada Debian 8.
Comments are closed.